BogorPolitan – Cibungbulang,
Pipa saluran air bersih milik Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Kahuripan cabang pelayanan V Leuwiliang, diduga bocor, sehingga tumpahan air menggenang dan mengalir dijalan yang dilalui kendaran bermotor serta mengganggu pengguna jalan yang melintas di Jl. Raya Cibungbulang – Leuwiliang, Selasa 10/12/2019.
Genangan, bahkan aliran air yang mengaliri jalan raya dikeluhkan oleh pengguna sepeda motor yang tidak mau disebutkan namanya.
“Air kotor yang menggenang mengenai baju saya karena terinjak mobil yang melintas, ketika saya dipinggir menghindari lobang yang tergenang air, tiba tiba ada mobil yang melindasnya, sehingga baju saya basah dan kotor, untung saya pulang kerja,” terangnya dengan nada yang kesal.
Tidak jauh dari tempat kejadian pengguna jalan yang terciprat akibat genangan dan air yang mengaliri jalan raya, ternyata sedang ada pengerjaan perbaikan saluran pipa PDAMyang bocor.
Rifki pelaksana teknik PDAM yang ada ditempat mengatakan, kebocoran ini diduga diakibatkan oleh pengerjaan galian kabel serat optik salah satu provider.
“Dugaan sementara terjadinya kebocoran terjadi akibat dari pengerjaan galian kabel optik salah satu provider, yang seharusnya koordinasi ke kita, agar kita bisa memberikan info titik mana saja yang rentan, jika sudah begini mau komplen kemana? Tapi setidaknya ada info lah,” ujar dan pungkas Rifki.
Reporter : M. Ilyas