PBH Peradi Cibinong Bagi-bagi 1000 Masker Gratis

0
946 views

BogorPolitan – Kab. Bogor,

Dampak Covid-19 memang sangat dirasakan oleh masyarakat sekarang ini. Dalam rangka bentuk kepedulian terkait penegahan Covid-19 atau yang dikenal dengan virus corona, PBH PERADI Cibinong membagikan masker sebanyak 1000 buah secara cuma cuma, di beberapa tempat, Rabu 22/04/2020.

Salah satu Lembaga yang dikunjungi dalam rangka pembagian masker adalah LAPAS Pondok Rajeg Cibinong yang langsung diterima oleh Aris yang mewakili Kalapas dan diserahkan langsung oleh Ketua PBH Peradi Cibinong Parsiholan SH. Penyerahan Masker diserahkan secara simbolis sebanyak 350 buah Masker.

Dalam kesempatannya, Aris yang mewakili Kalapas Pondok Rajeg, mengucapkan banyak-banyak terima kasih atas pemberian masker tersebut.

“Kami akan distribusikan kepada para warga binaan yang ada di Lapas Pondok Rajeg sehingga dapat meminimalisir penyebaran virus Corona,” ujarnya.

Selain di Lapas Pondok Rajeg para anggota PBH peradi cibinong juga membagikan Masker kepada para pengemudi yang kedapatan belum menggunakan masker dijalan dan turut menghimbau agar selalu menggunakan masker dalam perjalan.

Reporter : Koes

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini