Bogorpolitan – Kota Bogor.
Sikap saling menghargai dan toleran sangat penting dalam kehidupan sehari – hari, terutama dibulan penuh rahmat yakni Ramadhan, sebagai sesama manusia kita harus saling menghormati.
Guntur selaku salah satu pengurus Vihara Dhanagun ketika ditemui Bogorpolitan saat menghadiri buka puasa dan tarawih bersama Danrem 061/SK dengab keluarga besar Kodim 0606/Kota Bogor dan Yonif 315/GRD di Masjid Rhoudatussalam Yonif 315/GRD, Sabtu 18/05/2019 mengatakan, sangat menghargai dan menghormati, terutama dengan umat muslim yang sedang menjalankan ibadah puasa.
“Walaupun saya non muslim tapi sangat menghormati mereka yang sedang menjalankan ibadah puasa,” ujar Guntur.
“Kita harus menjunjung tinggi nilai kebersamaan dan sikap toleransi, karena teman – teman saya juga banyak yang orang muslim, jadi saya bisa menghargai mereka. Hendaknya hargai dan hormatilah orang – orang yang sedang berpuasa, dengan tidak makan dan minum ditempat terbuka, karena dalam dua belas bulan, hanya satu bulan kita menjalankan puasa dan taraweh, untuk umat muslim tentunya ini sangat penting dan menjadi bulan yang suci dan penuh Rahmat,” ungkap Guntur.
Guntur berharap agar bulan Ramdhan ini bisa dimaknai dengan hal – hal positif dan bermanfaat, diantaranya diisi dengan kegiatan ibadah, menyantuni anak yatim dan kaum dhuafa serta saling menjunjung tinggi nilai toleransi dan saling menghormati.
Reporter : Ellis