MTs. Manba’ul Islam Buka Kelas Unggulan

0
1,183 views

BogorPolitan – Kota Bogor,

Yayasan Al Akhyar Kalimurni Bogor yang menaungi MTs. Manba’ul Islam dan SMK YAK 1 telah membuka pendaftaran bagi siswa baru dan pindahan untuk tahun ajaran 2020-2021.

Sebagaimana disampaikan Ketua Yayasan Al Akhyar Kalimurni Bogor Kaelani SAg, MSi, melalui Kepala TU SMK YAK 1 Daryani B. Acep SPdI untuk SMK YAK 1 dan MTs. Mamba”ul Islam di PPDB (Penerimaan Peserta Didik Baru) Tahun Ajaran 2020-2021 telah menerima Calon Siswa Baru melalui 3 gelombang pendaftaran.

“Tahun ini kita menerima siswa baru dan pindahan, MTs. Manba’ul Islam 150 siswa untuk 5 kelas sedang untuk SMK YAK 1 target kita 100 siswa untuk 4 kelas sesuai dengan jumlah lulusan tahun kemaren,” ucap Daryani yang biasa disapa Pa’cer ini.

Dikatakan Pa’cer pendaftaran di Gelombang 1 tanggal 15 Februari – 15 Maret calon siswa dikenakan biaya sebesar Rp. 500 ribu untuk MTs. Manba’ul Islam sedang untuk SMK YAK 1 sebesar Rp. 550 ribu. Yatim gratis dan Dhuafa 50%. Gelombang ke 2 tanggal 16 Maret – 31 Mei untuk MTs. sebesar Rp. 620 ribu, SMK Rp. 900 ribu dan di Gelombang ke 3 tanggal 1 Juni – 31 Juni sebesar Rp. 850 ribu untuk MTs. dan Rp. 1.100 ribu untuk SMK.

“MTs. Manba’ul Islam mempunyai kelas unggulan khusus untuk anak berprestasi dibidang akademik, bila Calon Siswa nilai NEM nya tinggi akan masuk Kelas Unggulan. Kelas Unggulan sebanyak 1 kelas dengan jumlah 35 siswa, biaya dan KBM yang dilaksanakanpun berbeda dari kelas reguler,” terangnya.

KBM Kelas Unggulan sampai dengan Pk. 14.30 sementara kelas reguler selesai setelah Shalat Zuhur dan biayanya pun lebih mahal 50% dari kelas reguler, tambah Pa’cer. Diketahui Kelas Unggulan sudah berjalan dari tahun kemarin (baru ada kelas 7) dan ditahun ini adalah tahun ke 2.

Mts. Manba’ul Islam syarat dengan berbagai prestasi yang membanggakan, belum lama ini meraih Juara untuk Lomba PMR Tingkat Jabodetabek kemudian juga Juara untuk Futsal juga Pramuka yang selalu menorehkan prestasi.

“Alhamdulillah tahun ini adalah ke 3 kalinya PMR MTs. Manba’ul Islam meraih prestasi tentu satu kebanggan buat saya karena ini dibawah pembinaan saya,” ujar Pa’cer.

Masih kata Pa’cer selain mempunyai Kelas Unggulan MTs. Manba’ul Islam dan SMK YAK 1 juga mempunyai Program Unggulan seperti Tahfidz dan Tadarus Al Qur’an, Shalat Fardlu Berjama’ah, Shalat Dhuha, Qiro’at, kemudian Teater, Marawis, Hadroh, Futsal Club juga Eskul Musik, Pramuka dan Komputer.

“Selain itu kami juga dilengkapi dengan sarana lain yang mungkin berbeda dengan sekolah lain, dimana kami mempunyai Kolam Renang sendiri hingga bila ada penilaian renang siswa tidak perlu lagi mengeluarkan biaya,” terangnya.

Tak kalah dengan adik kelasnya SMK YAK 1 pun bejibun prestasi diantaranya Juara 1 Raimuna Tingkat Jabar dalam kegiatan Jawara Race di Sumedang, Juara 1 Lomba pembuatan Proposal Perkantoran Tingkat Jabar, Juara 1 Lomba Penulis Berita Tingkat Kota Bogor, Juara 1 Lomba Pembacaan Berita Tingkat Kota Bogor, Juara 2 dan 3 Silat Cup se Jabodetabek di MAN 4 Jakarta dan sederet prestasi lainnya.

“Oleh karenanya kami memberikan reward bagi siswa yang berprestasi baik diakademik maupun di non akademik, untuk rangking 1 diakademik mendapatkan Beasiswa bebas SPP 1 tahun, rangking 2 dan 3 Beasiswa SPP 6 bulan, sedang prestasi di Non Akademik Juara 1 Lomba PMR, Futsal dll Beasiswa 1 tahun dan 6 bulan untuk Juara 2 dan 3,” jelas Pa’cer.

Berharap dengan reward yang diberikan sekolah ini dapat memacu siswa lainnya untuk berlomba meraih prestasi mengharumkan nama sekolahnya, tambah Pa’cer. Dikatakan Pa’cer dari tahun ke tahun jumlah siswa baik di MTs. Manba’ul Islam maupun di SMK YAK 1 terus mengalami peningkatan begitupun ditahun ini target kami untuk siswa baru dapat terpenuhi.

Bagi para orangtua yang ingin mendaftarkan anaknya di MTs. Manba’ul Islam maupun di SMK YAK 1 dapat menanyakan informasi lebih lanjut di nomor 0858-1437-5292 (Kaelani SAg, MSi), 0878-7097-7893 (Ade Abdul Haris MSi) dan di 0877-1138-0596 (Daryani SPdI) atau bisa langsung ke Sekretariat Panitia PPDB Jl. Kalimurni Rt. 01/01 No. 81 Kelurahan Kencana Kecamatan Tanah Sareal Kota Bogor.

Reporter : Dharmawan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini