TMMD Rumpin -Cigudeg, Ditutup 9 November Mendatang

0
476 views

BogorPolitan – Kab. Bogor,

TNI Manunggal Masuk Desa (TMMD) Ke-115 Kodim 061 Kabupaten Bogor, bakal ditutup tanggal 9 November 2022 mendatang. Penutupan itu, akan dihadiri Danrem 061 Suryakancana, Bogor.

Rencanya penutupan itu akan dilakukan di titik akhir TTMD di Kampung Cijantur Desa Rabak Kecamatan Rumpin. Akses jalan sepanjang 1.700 meter dan lebar 10 meter tersebut, sudah selesai dikerjakan.

“Penutupan TMMD itu, insha allah akan ditutup di kampung cijantur desa rabak pada tanggal 9 November besok,” kata Kepala Desa Rabak, H. Wawan Nurwandi.

Sebelumnya, Pasiter Kodim 0621 Kapten Inf Zulfikar menambahkan, pada pelaksanaan penutupan TMMD Ke-115 sesuai jadwal akan ditutup oleh Danrem Suryakancana Bogor.

“Penutupan insha allah sesuai jadwal akan ditutup oleh danrem tanggal 9 November 2022,” ujar Kapten Inf. Zulfikar.

Untuk pengerjaan akses jalan, sambungnya, saat ini sudah dilakukan tahap 100 persen. Baik itu fisik maupun non fisik, untuk penutupan sendiri, akan digelar di Kampung Cijantur, Desa Rabak, Kecamatan Rumpin.

“Insha allah, penutupan akan dilakukan di titik akhir di kampung cijabtur desa rabak,” pungkasnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini