Betonisasi Jalan Lingkungan Target Samisade Cibatok I Tahun 2023
1 min read
BogorPolitan – Cibungbulang,
Laporan : Raka Bayu Kamajaya ||
Realisasi peningkatan Jalan Lingkungan (Jaling) menjadi target pembangunan Infrastruktur yang menyerap anggaran dana Satu Milyar Satu Desa (Samisade) Cibatok I, Kecamatan Cibungbulang, sebagai program unggulan Kabupaten Bogor.
Menurut Cecep Haerudin, Kepala Desa (Kades) Cibatok 1, progres peningkatan Jaling ada di dua lokasi yang berbeda, RW 09 serta 04.
“Pembangunan yang telah diajukan oleh pemerintah desa Cibatok 1, itu sesuai kebutuhan dengan total nilai anggaran nya Rp. 463.568.142,-, usulannya untuk jalan lingkungan di dua wilayah yang pertama di wilayah RW 09 dan wilayah RW 04,” kata Haji Are panggilan akrabnya.
Haji Are mengatakan, infrastruktur jaling di Kampung Timbul berupa betonisasi, dengan menggunakan anggaran dana dari Samisade tahun 2023.
“Jenis kegiatannya itu betonisasi, yang pertama di kampung timbul panjangnya 420 meter, lebar 1,2 dan tinggi 10 centi meter. Lokasi keduanya di Kampung Babakan Cibatok RW 04 panjangnya mencapai 251 meter, lebarnya 3 meter tingginya 0, 12 centi meter,” jelasnya.
Dalam kesempatan yang sama, Haji Are menyampaikan pesan kepada warga sebagai penerima manfaat langsung, untuk menjaga hasil pembangunannya.
“Ini adalah milik kita bersama, tolong di jaga dan rawat dengan baik, kami dari pemerintah desa hanya merealisasikan anggaran, sesuai dengan usulan dari masyarakat,” pungkasnya.