Pemdes Karyasari Leuwiliang Bagikan Beras 1.022 KPM Sesuai Jadwal
1 min read
BogorPolitan.com – Leuwiliang
Laporan : Raka Bayu Kamajaya ||
Pemerintah Desa (Pemdes) Karyasari, Kecamatan Leuwiliang, Kabupaten Bogor. Bersama PT. Pos Indonesia cabang Leuwiliang, membagikan bantuan beras bulog kepada 1.022 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Aula Desa, Senin 12 Juni 2023.
Menurut salah satu tokoh masyarakat, Teja menyebutkan ada yang berbeda dalam pembagian beras sembako pada tahap tiga ini dilaksanakan.
“Masyarakat tertib di dalam mengikuti antrian, hal tersebut tentunya tidak terlepas dari himbauan Kepala Desa, yang disampaikan kepada para Ketua RT, RW dan tokohnya,” ujarnya.
Dia mengatakan, masyarakat di Desa Karyasari masih membutuhkan bantuan dari Pemerintah, sehingga apa yang telah didapatkannya sangat berarti.
“Secara keseluruhan khususnya di desa Karyasari, sangat dibutuhkan sekali oleh masyarakat dan sangat bermanfaat. Ada 50 persen warga miskin yang ada di desa Karyasari, fifty fifty dan artinya nya bantuan ini sangat dibutuhkan,” katanya.
Dalam kesempatan yang sama, Kepala Desa (Kades) Karyasari Riyad Supriyadi membenarkan, pihaknya telah berkerja maksimal dalam melayani masyarakat, termasuk memenuhi kebutuhan para petugasnya.
“Pembagian tahap 3 ini lebih baik dan lebih tertib sesuai dengan arahan serta sudah terjadwalkan. Semuanya lancar,
hanya saja masalah keuangan kepala desa nombok, karena pihak Kantor Pos hanya memberikan uang kebersihan sebesar seratus lima puluh ribu rupiah,” pungkasnya.