Sab. Jun 3rd, 2023

Hore, Jalan Rusak di Desa Bojongrangkas, Ciampea Dibeton

1 min read

BogorPolitan – Ciampea,

Demi melancarkan roda ekonomi masyarakat, Pemerintah Desa Bojongrangkas, Kecamatan Ciampea, Kabupaten Bogor, melaksanakan pengecoran jalan yang bersumber dari Dana Desa tahap pertama Tahun Anggaran 2023.

Pengecoran jalan desa yang menghabiskan Rp.151.835.004,- dengan kualitas mutu beton K-300, panjang 123m x Lebar 3,2m x Tinggi 15cm, di wilayah RT 05 RW 06 dan RT 03 RW 09.

Kepala Desa Bojongrangkas, Iding Habudin menjelaskan, pembangunan jalan desa ini dikarenakan memang sudah lama rusak berat dan demi melancarkan perjalanan warganya.

“Selain pengecoran jalan disini, kami juga mengerjakan dinding penahan tanah yang berlokasi di RW 03,” kata Kades kepada BogorPolitan.com, di lokasi betonisasi, Jumat 19/05/2023.

Salah seorang warga RT 05 RW 06 bersyukur jalan depan rumahnya yang merupakan jalan alternatif ketika macet di simpang Cikampak, dapat diperbaiki oleh Pemdes Bojongrangkas.

“Alhamdulillah sedang dalam tahap pengecoran, memang jalan ini sudah lama rusak, dalam sosialisasinya sih dapat dilewati lagi nanti setelah 2 Minggu,” jelasnya.

Share this:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © All rights reserved. | Newsphere by AF themes.
error: Content is protected !!